Tokyo (ANTARA News) -  Kurs dolar AS berpindah tangan di zona paruh bawah 111 yen dalam transaksi awal di Tokyo pada Selasa, sedikit lebih tinggi dari level semalam (Senin) di London.

Ketika pasar dibuka, dolar dikutip pada 111,08-09 yen dibandingkan dengan 110,95-111,05 yen pada pukul 16.00 di London dan 110,96-98 yen di Tokyo pada Senin pukul 17.00 waktu setempat.

Sementara euro diambil pada 1,1613-1614 dolar dan 129,00-01 yen terhadap 1,1620-1630 dolar dan 129,05-10 yen di London, serta 1,1610-1612 dolar dan 128,83-87 yen pada perdagangan Senin (3/9) sore di Tokyo.

Pasar keuangan di AS ditutup pada Senin (3/9) untuk hari libur nasional.

Baca juga: Transaksi antar-bank, kurs rupiah tembus Rp14.810

Baca juga: Ketegangan perdagangan global, dongkrak penguatan dolar tertinggi

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2018