Paris (ANTARA News) - Saham-saham Perancis berakhir sedikit lebih tinggi pada perdagangan Senin (3/9), dengan indeks acuan CAC-40 di Paris menguat 0,13 persen atau 6,95 poin, menjadi 5.413,80 poin.

Sebanyak 25 saham dari 40 saham perusahaan-perusahaan besar pilihan yang tergabung dalam komponen indeks CAC-40 berhasil membukukan kenaikan harga.

Grup perusahaan asuransi Perancis AXA meraih keuntungan paling besar (top gainer) di antara saham-saham unggulan atau blue chips, dengan sahamnya meningkat 1,72 persen.

Diikuti oleh saham raksasa produsen pesawat terbang Eropa, Airbus, yang bertambah 1,17 persen, serta oleh kelompok perusahaan internasional Perancis yang fokus pada farmasi, Sanofi, naik 1,10 persen.

Sementara itu, kelompok telekomunikasi Perancis, Bouygues, menderita kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan sahamnya meroost 1,25 persen.

Disusul oleh saham Unibail-Rodamco-Westfield, perusahaan properti komersial terkemuka di Eropa, yang kehilangan 1,07 persen, dan produsen peralatan otomotif Prancis Valeo turun tipis 1,04 persen.

Baca juga: Sanksi AS batasi ekspor Iran, picu kenaikan harga minyak

Baca juga: Bursa Spanyol melemah 0,24 persen, saham otomotif "top loser"

Baca juga: Bursa Jerman ditutup turun 0,14 persen, saham otomotif jatuh

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2018