Jakarta (ANTARA News) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau warga Jakarta, Bogor, Depok Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) mewaspadai kemungkinan turunnya hujan berintensitas sedang hingga lebat pada Sabtu pagi.
"Jabodetabeka pada 1 September 2018 pukul 06.20 WIB berpotensi hujan sedang-lebat" menurut peringatan dini yang disiarkan di laman resmi BMKG.
Hujan mengguyur sebentar sebagian wilayah Jakarta Pusat sebelum pukul 07.00 pagi, namun sudah berhenti sekitar pukul 07.30.
Di Jakarta, BMKG memprakirakan hujan berintensitas sedang hingga lebat antara lain akan turun di wilayah Tamansari, Pademangan, Tanjung Priok, Kelapa Gading, Koja, Cilincing, Pulogadung, Jatinegara, Matraman, Cempaka Putih dan Kemayoran.
Hujan mengguyur sebentar sebagian wilayah Jakarta Pusat sebelum pukul 07.00 pagi, namun sudah berhenti sekitar pukul 07.30.
Di Jakarta, BMKG memprakirakan hujan berintensitas sedang hingga lebat antara lain akan turun di wilayah Tamansari, Pademangan, Tanjung Priok, Kelapa Gading, Koja, Cilincing, Pulogadung, Jatinegara, Matraman, Cempaka Putih dan Kemayoran.
Wilayah Sawah Besar, Johar Baru, Gambir, Tambora, Penjaringan, Kosambi, Teluknaga, Pakuhaji, Mauk, Kronjo, Rajeg, Kresek, Sepatan, Batuceper, Benda, Kalideres, Cengkareng, Grogol, Petamburan, Kebon Jeruk, Kembangan, Jatiuwung, Pasar Kemis, Balaraja, Cisoka dan Tigaraksa juga menurut prakiraan terdampak hujan.
Hujan menurut BMKG juga berpotensi meluas ke daerah Cipondoh, Tangerang, Ciledug, Lima, Pamulang, Ciputat, Pondok Aren, Serpong, Legok, Curug, Cikupa, Kebayoran Lama, Palmerah, Tanah Abang, Pesanggrahan, Kebayoran Baru, Setiabudi, Menteng, Senen, Tebet, Mampang Prapatan, Pancoran, Cilandak, Cakung, Taruma Jaya, Duren Sawit, Kramatjati dan Pasar Minggu.
Wilayah Gunung Sindur, Sawangan, Rumpin, Parung Panjang, Tenjo, Jasinga, Bekasi Barat, Makasar, Pasar Rebo dan sekitarnya juga diprakirakan hujan.
BMKG memprakirakan hujan hanya akan turun sampai pukul 08.30 WIB.
Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2018