Makassar (ANTARA News) - Ahmad (19), salah seorang pemuda yang ingin menjadi polisi dari Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan (Sulsel), tenggelam saat sedang belajar berenang di Danau Jeneberang, kawasan Tanjung Bunga, Makassar, Minggu, sekitar pukul 15.30 Wita. Ahmad bersama ke dua rekannya yakni Hamka dan Irda pergi ke kota Makassar dengan maksud belajar berenang, karena ketiganya ingin mendaftar jadi polisi atau tentara. "Sebelum mendaftar, ke tiga pemuda yang baru saja menamatkan studi mereka di Sekolah Menengah Umum (SMU) mencoba belajar berenang di Danau Jeneberang tempat lokasi latihan dayung sebagai persiapan fisik sebelum pendaftaran dibuka," ungkap Abdul Thalib, kakak korban yang ditemui di lokasi kejadian, Minggu. Ia menceritakan, dari lokasi star dayung Ahmad, Irda dan Hamka mencoba berenang sejauh 10 meter, saat ketiganya hendak balik ke tempat awal star dengan jarak tiga meter Ahmad sudah tak menampakkan diri sementara ke dua rekannya baru mengetahui Ahmad tenggelam saat pencarian keduanya gagal menemukan korban. Merekapun langsung ke rumah Thalib di Jalan Bajipangaseng Makassar untuk memberiahukan berita tersebut. Thalib kemudian menghubungi aparat kepolisian dan tim SAR untuk membantu mencari tubuh adiknya itu. Sangat disayangkan, kata Thalib, Polisi maupun Tim Pencari dan Penyelamat (SAR) baru tiba di lokasi tempat kejadian dua jam kemudian atau sekitar pukul 18.00 Wita. Hingga minggu malam, Tim SAR (Search and Rescue) masih mencari korban di danau tersebut yang memiliki kedalaman sekitar empat meter. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007