Sana`a (ANTARA News) - Nilai perdagangan Indonesia dan Uni Emirat Arab (UEA) pada 2006 mencapai 3,7 miliar dirham (sekitar 1,02 miliar dolar AS), naik 15 persen dari tahun sebelumnya yang hanya 3,2 miliar dirham. Hal tersebut terungkap saat pertemuan Wakil Sekjen Kadin UEA Shahin Ali Shahin dengan Kepala Promosi Dagang RI di UEA, Husein Bagis, harian Al-Bayan melaporkan Kamis. Dalam pertemuan tersebut kedua belah pihak membahas upaya peningkatan hubungan perdagangan kedua Negara dan sejumlah kendala yang masih mengganjal kelancaran ekspor produk Indonesia ke salah satu negara kaya minyak di Teluk itu. Shahin menjelaskan bahwa antara Kadin UEA dan Kadin RI telah menandatangani nota kesepahaman (MoU) belum lama ini sebagai sarana untuk melihat peluang dagang dan investasi bersama. Ia berharap agar pihak Indonesia dapat memberikan informasi rinci tentang sistim perundang-undangan investasi, iklim dan peluang investasi di Indonesia kepada para pengusaha UEA untuk meningkatkan angka perdagangan kedua negara. Sementara itu Bagis mengundang Kadin UEA dan para pengusaha setempat untuk menghadiri pameran dagang internasional di Jakarta pada 23-27 Oktober mendatang untuk melihat peluang investasi terutama di sektor pariwisata.(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007