Jakarta (ANTARA News) - Ribuan Jakmania--sebutan untuk suporter Persija Jakarta-- menyerbu masuk ke lapangan pertandingan Stadion Lebak Bulus, Jakarta, menjelang pertandingan Liga Djarum Indonesia 2007 antara Persija dan Persib Bandung, Kamis.
Suporter yang tak tertampung di tribun timur, utara, dan selatan dari stadion berkapasitas 12.000 penonton itu masuk ke dalam lapangan sekitar 20 menit sebelum laga antara dua tim papan atas wilayah satu tersebut dimulai.
Panitia pelaksana pertandingan dan pihak keamanan mencoba menghalau penonton dari dalam lapangan dan menggiring mereka ke tribun barat, tempat yang biasanya dialokasikan untuk suporter tim tamu.
Sementara itu ribuan penonton lainnya yang tidak bisa masuk ke dalam stadion berteriak-teriak memaksa panpel untuk membuka pintu masuk ke tribun barat.
Setelah tribun barat penuh, giliran tribun VIP yang diserbu Jakmania.
Pihak keamanan tampak tengah berusaha agar tidak ada lagi penonton yang masuk ke lapangan sehingga laga itu bisa digelar tepat pada waktunya, yaitu pukul 15.35 WIB.
Pertandingan kedua kesebelasan tersebut memang selalu diwarnai aroma permusuhan yang kental. Jakmania dan suporter Persib Viking telah lama saling mendendam dan belum juga ada tanda-tanda perdamaian hingga sekarang.(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007