Ini adalah momentum bagi para UMKM sehingga bisa menunjukkan bahwa kita mempunyai kekayaan kuliner yang luar biasa kepada dunia,

Palembang, (ANTARA News) - Masyarakat Kota Palembang tampak antusias untuk menyaksikan pembukaan Asian Games 2018 pada acara yang dikemas dengan welcome night di Plaza Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, Sabtu sore.

"Saya dan keluarga sangat senang bisa hadir pada welcome night dan menyaksikan pembukaan Asian Games 2018 ini," kata salah seorang warga, Yana.

Menurut dia, acara pembukaan Asian Games 2018 yang di Jakarta sangat mewah dan di Palembang juga menghadirkan sejumlah artis.

Ia menyampaikan, mumpung pesta olahraga terbesar tingkat Asia itu dilaksanakan di Palembang juga selain di Jakarta, maka dirinya bersama keluarga tidak melewatkan kesempatan untuk menyaksikan sejumlah pertandingan cabang olahraga yang ada di Palembang nantinya.

"Kami akan membeli tiket untuk bisa menonton pertandingan sejumlah cabang olahraga yang ada di Palembang nantinya," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Komisi V DPRD Sumatera Selatan, Syaiful Padli menyampaikan rasa bangganya, karena Palembang menjadi salah satu tempat berlangsungnya Asian Games 2018.

"Pertama kami merasa bangga bahwa Palembang menjadi salah satu tempat berlangsungnya Asian Games yang merupakan perhelatan olahraga empat tahun sekali dan sekarang giliran di Indonesia pada tahun 2018 ini," tuturnya.

Selain itu, dia juga mengapresiasi kerja dari pemerintah untuk menghadirkan Asian Games ada di Kota Palembang,

Ia menyampaikan, perhelatan Asian Games ini juga tidak hanya menjadikan orang Palembang sebagai penonton di rumah sendiri tapi lebih kepada berpartisipasi aktif terutama UMKM, karena saat inilah untuk menunjukkan kebudayaan lokal dan kuliner lokal sehingga bisa mendunia.

"Ini adalah momentum bagi para UMKM sehingga bisa menunjukkan bahwa kita mempunyai kekayaan kuliner yang luar biasa kepada dunia," katanya.*

Baca juga: Warga Palembang kecewa tidak bisa saksikan pembukaan

Baca juga: Kotawaringin Timur ikut semarakkan perhelatan Asian Games 2018

Pewarta: Susilawati
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2018