Jakarta, (ANTARA News) - Konsulat RI Tawau bekerja sama dengan pihak rumah sakit daerah Tawau di Sabah, Malaysia, mengadakan kegiatan donor darah dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Kemerdekaan RI.

Kegiatan donor darah itu diadakan di Ruang Serba Guna gedung Konsulat RI di Tawau, seperti disampaikan dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat.

Dalam sambutan pembukaan, Konsul RI Tawau Sulistijo Djati Ismojo menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung pelaksanaan kegiatan donor darah tersebut.

Konsul Sulistijo mengatakan bahwa kegiatan donor darah merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama dan berharap kegiatan itu bisa membantu orang lain yang membutuhkan.

Sementara perwakilan dari Rumah Sakit Daerah Tawau, Encik Majin menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada pihak Konsulat RI yang telah mengadakan kegiatan donor darah, sehingga turut menambah ketersediaan pasokan darah di rumah sakit tersebut.

Majin juga berharap kegiatan tersebut dapat meningkatkan hubungan baik antara warga negara Indonesia dan Malaysia di Tawau.

Kegiatan donor darah itu diikuti oleh para staf KRI Tawau, anggota dan pengurus DWP KRI Tawau, para guru Community Learning Center (CLC) serta masyarakat Indonesia yang ada di sekitar kantor Konsulat RI Tawau.

Konsulat RI Tawau telah beberapa kali melakukan kegiatan donor darah sebagai bentuk sumbangsih dan kepedulian terhadap sesama.

Kegiatan donor darah biasanya diselenggarakan oleh KRI Tawau bertepatan dengan peringatan-peringatan hari besar nasional, seperti peringatan HUT Kemerdekaan RI, Hari Pahlawan, Hari Ibu dan hari-hari besar lainnya.*

Baca juga: Tamu berbusana adat penuhi halaman Istana Merdeka

Baca juga: Camat bawa tiang sosialisasikan pengibaran bendera

Pewarta: Yuni Arisandy Sinaga
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2018