Tokyo (ANTARA News) - Presiden AS, George Walker Bush, telah membatalkan rencana kunjungannya ke Jepan pada awal September untuk melakukan pembicaraan dengan Perdana Menteri Shinzo Abe, kantor berita Kyodo melaporkan, Selasa. Bush mempertimbangkan berkunjung ke Jepang setelah menghadiri konferensi tingkat tinggi (KTT) Forum Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) pada 8-9 September di Sydney, kata Kyodo. Namun rencana kunjungan ke Jepang dan juga Singapura setelah KTT APEC telah dibatalkan, kemungkinan disebabkan komandan tinggi militer AS di Irak dijadwalkan menyampaikan laporan yang mendukung Washington pada pertengahan September mengenai keberhasilan penambahan pasukan AS, kata Kyodo. Kedubes AS di Tokyo dan Kementerian Luar Negeri Jepang menolak menanggapi laporan itu. Kunjungan Bush ke Jepang sebelumnya dilakukan pada November 2005. (*)
Copyright © ANTARA 2007