Kalau kita tidak bisa bahagia ketika masih single, bagaimana mau bahagia saat hidup dengan orang lain?
Jakarta (ANTARA News) - Pertanyaan penuh ingin tahu dari orang sekitar, seperti "kapan menikah", dapat mengusik hati mereka yang masih lajang namun sudah menginjak usia yang dianggap matang oleh masyarakat untuk berkeluarga.
Raline Shah yang usianya sudah menginjak kepala tiga juga mendapatkan pertanyaan serupa. Raline juga masih berstatus lajang di usianya yang menginjak 33 tahun itu.
Ia punya pesan untuk sesama lajang yang mendapat berondongan pertanyaan serupa, berapa pun usianya.
"Kita itu harus bahagia dan damai dengan diri sendiri dulu," kata Raline di Jakarta, Selasa.
"Kalau kita tidak bisa bahagia ketika masih single, bagaimana mau bahagia saat hidup dengan orang lain?" dia menambahkan.
Raline meyakini setiap orang punya jalan hidup dan takdirnya sendiri. Ada yang menikah dini, ada yang ketika usianya sudah matang.
"Menurutku, hanya karena kita belum siap menikah bukan itu yang patut jadi pusat perhatian. Kontribusi dalam hal-hal lain seharusnya juga jadi pertimbangan. Masih banyak yang harus aku lakukan sebelum aku menjadi versi terbaik diriku sendiri dan melangkah untuk ingin menentukan pasangan hidup," ujar aktris yang ingin juga melebarkan sayap di luar Indonesia itu.
Bagi Raline, membina rumah tangga adalah tanggung jawab besar yang suatu saat ingin ia jalani.
Baca juga: Raline Shah bingung jawab pertanyaan kapan menikah
Baca juga: Raline Shah akui tipe setia
Baca juga: Ria Ricis ingin jadi pahlawan kaum jomblo
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018