Hongkong (ANTARA News) - Bursa Hongkong pada perdagangan Senin ditutup menguat lantaran terangkat saham unggulan China Mobile yang diprediksi naik kinerjanya pada semester pertama yang akan diumumkan pekan ini.
Para dealer mencatat bahwa saham sektor properti juga membantu pasar naik kembali setelah sebelumnya mengalami penurunan, demikian laporan XFN-Asia.
Perdagangan bergerak naik turun karena banyak investor masih melihat perkembangan kasus krisis sub-prime mortgage.
Indeks Hang Seng ditutup naik 98,39 poin atau 0,45 persen menjadi 21.891,10.
Nilai transaksi mencapai 63,03 miliar dolar Hongkong (hkd).
China Mobile ditutup naik 0,95 hkd atau 1,12 persen menjadi 85,60, sedangkan sektor property menguat 480 poin atau 1,92 persen ke posisi 25.488,18. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007