Dubai, UAE (ANTARA News) - Uni Emirat Arab (UAE) dengan keras mengutuk ledakan kendaraan pada Jumat malam (11/8) di Ibu Kota Jordania, Amman, demikian laporan kantor berita resmi UAE, WAM, Sabtu (11/8).
Di dalam satu pernyataan, Kementerian Urusan Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional UAE mengatakan, "UAE mendukung dan menyampaikan solidaritas kepada Kerajaan Bani Hashim Jordania melawan setiap upaya untuk merusaka kestabilan dan keamanannya, dan mendukung langkah apapun yang mungkin dilakukan untuk memerangi ekstremisme, kekerasan dan terorisme."
Kementerian tersebut, sebagaimana dilaporkan Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Minggu pagi, menyampaikan "belasungkawa sepenuhnya buat keluarga korban serta kepada rakyat dan Pemerintah Jordania". Kementerian itu juga mendoakan mereka yang cedera selama "aksi teror keji tersebut" agar cepat sembuh.
Seorang perwira Jordania tewas dalam satu ledakan di Amman, kata Kementerian Dalam Negeri Jordania pada Sabtu. Peristiwa itu terjadi pada Jumat di Daerah Fuheis di Amman, ketika satu peledak yang dipasang di bawah satu kendaraan pasukan keamanan meledak, menewaskan seorang perwira dan beberapa orang lagi cedera.
Penerjemah: Chaidar Abdullah
Pewarta: antara
Editor: Gusti Nur Cahya Aryani
Copyright © ANTARA 2018