"Selamat kepada pemain dan pelatih. Gelar ini menjadi kado terindah bagi Indonesia menjelang Hari Kemerdekaan,"Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo mengatakan prestasi Tim Nasional Indonesia U-16 yang meraih Piala AFF U-16 menjadi kado terindah bagi Indonesia menjelang Hari Ulang Tahun Ke-73 Kemerdekaan RI.
"Selamat kepada pemain dan pelatih. Gelar ini menjadi kado terindah bagi Indonesia menjelang Hari Kemerdekaan," cuit Presiden Jokowi melalui akun twitternya pada Sabtu, pukul 21.41 WIB.
Baca juga: Tim U-16 Indonesia catatkan sejarah
Gelar juara Piala AFF U-16 yang diraih Tim Nasional Indonesia U-16 pada Sabtu malam ini disambut sukacita seluruh rakyat Indonesia. Tak terkecuali Presiden Joko Widodo yang sejak sebelum pertandingan final dimulai telah menyuarakan dukungannya melalui akun Twitter pribadinya.
Menurut Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, kemenangan tim berjuluk Garuda Asia itu disebut oleh Presiden sebagai hadiah istimewa bagi bangsa Indonesia menjelang peringatan ke-73 hari kemerdekaan.
Perjalanan Garuda Asia memang mengesankan. Mereka tampil sebagai juara tanpa menelan kekalahan di sepanjang turnamen. Gelar juara itu menjadi gelar juara perdana bagi Indonesia di ajang Piala AFF U-16 yang dimulai sejak tahun 2002.
Di partai final, Indonesia mengungguli Thailand dengan skor 4-3 melalui adu penalti usai bermain imbang 1-1 di waktu normal.
"Garuda Muda tak terbendung di lapangan hijau. Malam ini Timnas Indonesia menjuarai Piala AFF U-16 mengalahkan Thailand dalam laga di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo," kata Presiden dalam cuitan yang sama.
Pewarta: Agus Salim
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2018