Tokyo (ANTARA News) - Shinobu Ohno hanya memerlukan waktu 22 detik untuk mencetak gol pembukaan saat Jepang menghantam Thailand 5-0, Minggu, pada pertandingan babak kualifikasi Olimpiade Beijing tahun depan. Tim putri Jepang tersebut, yang telah menjamin menduduki posisi puncak grup setelah pekan lalu menggilas Vietnam 8-0, mengakhiri babak tersebut dengan lima kali kemenangan dan sekali bermain imbang, dengan mengumpulkan 16 poin, diikuti Thailand, Korea Selatan, dan Vietnam di Grup A. Thailand meraih dua kali kemenangan, sekali imbang, dan tiga kali kalah. Jepang mendominasi pertandingan dengan Yuki Nagasato membuat kedudukan menjadi 2-0 setelah menerima umpan silang dari Tomoe Sakai di menit ke-30, diikuti oleh sundulan dari Miyuki Yanagita dan pencetak gol terbanyak Jepang, Homare Sawa pada akhir babak pertama. Gol Sawa lainnya di menit ke-81 dianulir karena ia dianggap offside, tetapi Mizuho Sakaguchi mencetak gol terakhir saat pertandingan semenit lagi usai. Thailand tidak pernah mengancam gawang Jepang. "Tampaknya mudah untuk mencetak gol, tetapi benar-benar berat untuk bermain kandang dan tandang, yang diberlakukan untuk pertama kalinya," kata pelatih Jepang, Koji Ohashi, seperti dilansir AFP. "Kami membuat kesalahan untuk kehilangan bola. Kami harus memperbaiki keakuratan operan kami," katanya. Sawa mengatakan,"Kami hari ini tidak memainkan permainan berkualitas tinggi. Kami menjadi korban perangkap offside mereka begitu banyak. Kami harus memperbaiki hal itu. Bola tidak, kami tidak dapat mengatasi tim-tim tangguh di dunia," katanya.
Copyright © ANTARA 2007