Jakarta (ANTARA News) - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) meminta Pemerintah untuk segera melakukan lobi kepada Pemerintah China untuk perbaiki hubungan dagang, dan memperbaiki kualitas produknya agar tidak merugikan konsumen. "Langkah yang harus dilakukan oleh pemerintah jika ingin meningkatkan ekspor ke China harus segera melobi pemerintah China dan memperbaiki produk ekspornya," kata Anggota Komisi VI DPR RI, Hasto Kristianto, di Jakarta, Kamis. Ancaman tentang pelarangan impor produk perikanan Indonesia sepertinya memang sudah sering terjadi dan tidak aneh, ujar dia. Menurut Hasto, DPR sendiri sudah pernah menyampaikan ke Departemen Perdagangan untuk segera menaikan kualitas produk-produk ekspornya. Namun, dia mengatakan, larangan impor yang dikeluarkan oleh China terhadap produk perikanan Indonesia memang berbeda, karena larangan dilakukan secara sepihak sehingga terasa penuh dengan konteks kepentingan. "Jika dikatakan pentingkah melakukan hubungan dengan Pemerintah China, faktanya memang kita masih butuh melakukan hubungan dengan China," ujar dia. Menurut Hasto, Indonesia belum cukup kuat untuk menerima larangan impor dari negara lain termasuk China. Harus ada tim khusus yang bertugas untuk memperbaiki kualitas produk ekspor Indonesia, karena walau bagaimanapun produk ekspor banyak berasal dari rakyat dan jika ada larangan impor tentu yang merugi adalah rakyat, katanya. Dia mengatakan selama ini hubugan diplomasi Indonesia dengan negara lain memang didasari atas hubungan ekonomi. Karena itu Indonesia harus memperbaiki hubungan dagang dengan Pemerintah China.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007