Jakarta (ANTARA News) - Lama tak muncul di dunia sinetron dan film, aktris Cornelia Agatha mengaku lebih banyak menghabiskan waktu mengurus anak kembarnya sembari sesekali bermain di teater.

"Ya kalau di film, sinetron sudah lama enggak. Tapi kalau berkarya, saya tiap tahun pasti berkarya. Saya baca puisi, show puisi, main teater di teater koma, tiap tahun. Saya lagi enjoy banget mengurus anak kembar saya," ujar dia usai Gala Premiere "Si Doel The Movie" di Jakarta, Sabtu.

Ketika ditanya apakah dia rindu berakting? Dia mengiyakan, walau memang tak bisa langsung merealisasikan kerinduan itu dengan kembali ke layar lebar. Selain sibuk mengurus anak, Cornelia juga harus menyelesaikan skripsinya yang mengambil tema soal kekerasan.

"Saya juga lagi sibuk sama skripsi, minggu depan mau sidang. Jadi saya selama 4 tahun ini lagi sibuk juga kuliah hukum," tutur dia.

"Saya memang fokus banget sama kasus-kasus kekerasan yang terjadi di mana saja. Saya tersentuh mau nulis anak-anak yang ada di zona perang. Fokus studi saya anak-anak di Suriah, Palestina, Rohingya," sambung dia.

Secara khusus, Cornelia mendedikasikan studinya ini untuk misi kemanusiaan, sekaligus sarana menjalankan misi membantu anak-anak di zona perang.

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018