Bangkok, Thailand (ANTARA News) - Sejumlah kerangkeng disebar di bagian barat pulau Phuket, Thailand, demi menangkap seekor buaya hidup-hidup, kata seorang pejabat senior pemerintah pada Jumat (27/7).

Beberapa kerangkeng diletakkan di Pantai Bang Tao dan Pantai Laypang, sebelah utara Pantai Patong --yang terkenal-- di sisi barat provinsi pulau tersebut, kata Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Sabtu pagi.

Sementara itu, masyarakat yang tengah pelesir diperingatkan agar menjauhi daerah pantai untuk sementara, kata Wakil Gubernur Provinsi Phuket Thawornwat Khongkaew.

Baca juga: Buaya raksasa resahkan warga Bangka akhirnya tertangkap-mati

Baca juga: Penangkaran buaya di Sorong dievaluasi

Buaya tersebut meninggalkan jejak kaki di pasir Pantai Bang Tao dan terlihat pada Kamis (26/7) oleh satu pesawat tanpa awak di dekat Pantai Laypang, sehingga membuat tim pemburu memasang kerangkeng dengan daging ayam di dalamnya sebagai umpan untuk menjerat reptil itu, kata wakil gubernur provinsi tersebut.

Semua wisatawan dan orang lain sudah diperingatkan oleh pemerintah lokal agar tidak berenang di laut atau jalan-jalan di sepanjang pantai untuk sementara.

Buaya itu dilaporkan terlihat untuk pertama kali pekan lalu di Pantai Karon, sebelah selatan Pantai Patong, di sisi barat Phuket.

(Uu.C003)

Pewarta: Chaidar Abdullah
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2018