Ketua Panitia Pelaksana Ibadah Haji Embarkasi Hang Nadim Batam, Afrizal di Batam, Kamis, mengatakan Kloter 7 yang diberangkatkan Kamis pagi diperkirakan tiba di Tanah Suci sekitar pukul 13.50 waktu setempat.
"Jamaah Kloter 7 berasal dari Kota Pekanbaru Provinsi Riau berjumlah 447 orang," kata dia.
Sebanyak tiga orang jamaah Kloter 7 terpaksa menunda keberangkatannya ke Tanah Suci karena sakit dan mendampingi yang sakit, yaitu Sri Kurniawati Syaifullah yang kini dirawat di embarkasi bersama dua pendampingnya yaitu Syafniyati binti Syaifullah Manda dan Bukhari Jalin Shirin.
Berdasarkan Qurah Maktab Tahun 1439H/2018M, selama berada di Makkah JCH Kloter 7 akan menempati rumah di wilayah Syisyah Maktab 06 Sektor 01, rumah nomor 120.
PPIH mencatat JCH tertua dalam kloter 7 yaitu Karsimun Karsorejo Kasiyem berusia 80 tahun dan yang termuda yaitu Muhammad Al Amin berusia 25 tahun.
Sementara itu, pada musim haji 2018, Embarkasi Hang Nadim Batam melayani 11.894 JCH, yang terdiri dari Provinsi Kepri sebanyak 1.268 orang, Provinsi Riau 5.050 orang, Provinsi Kalimantan Barat sebanyak 2.526 orang dan Provinsi Jambi sebanyak 2.915 orang.
Jadwal pemberangkatan JCH Embarkasi Batam terbagi ke dalam dua gelombang, yaitu Batam-Madinah untuk Kloter 1-10 dan Batam-Jedah untuk kloter 11-27.
Baca juga: 5.369 jamaah haji Batam sudah tiba di Tanah Suci
Baca juga: Dua calon haji Riau batal berangkat
Pewarta: Yuniati Jannatun Naim
Editor: Desi Purnamawati
Copyright © ANTARA 2018