Ini target kami ke depan sehingga kunjungan wisatawan bisa meningkat ke daerah ini
Lubukbasung (ANTARA News) - Pemerintah Kabupaten Agam, Sumatera Barat, berencana mengembangkan lokasi tumbuhnya bunga rafflesia di Marambuang, Nagari Baringin, Kecamatan Palembayan, sebagai taman wisata alam yang dapat menjadi daya tarik kunjungan wisatawan.
"Ini target kami ke depan sehingga kunjungan wisatawan bisa meningkat ke daerah ini," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Pemuda Olahraga Agam, Jetson di Lubukbasung, Kamis.
Lokasi itu cocok untuk dikembangkan sebagai taman wisata alam, karena knop atau kuncup bunga tersebut ada sekitar puluhan buah.
Dalam waktu dekat, kuncup tersebut akan mekar dan bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan untuk datang ke lokasi itu, dan mahasiswa juga akan melakukan penelitian di daerah itu.
"Ini yang terjadi pada akhir 2017, di mana lokasi itu banyak dikunjungi oleh mahasiswa dari Unand, Universitas Muhammadiah Sumatera Barat, dan lainnya," katanya.
Agar pembangunan taman wisata alam ini tercapai, pihaknya berharap wali nagari atau kepala desa adat untuk mengalokasikan dana pada APB nagari untuk mengembangkan fasilitas pendukung seperti museum dokumen rafflesia, tempat berjualan dan lainnya.
Ini mengingat bahwa dana desa itu bisa digunakan untuk pengembangan objek wisata di daerah itu.
"Apabila ini telah dilakukan, maka akan kita ajukan pembangunan infrastruktur jalan dan pembinaan dalam mengembangkan taman itu," katanya.
Dengan cara itu, akan banyak peluang pekerjaan dengan terbukanya taman wisata alam seperti penyediaan penginapan, jasa ojek, warung kuliner, warung pakaian dan lainnya, katanya.
Sebelumnya, Wali Nagari Baringin, Yulbahri mengatakan pihaknya akan menjadikan objek wisata alam dan pusat penelitian bagi mahasiswa di daerah itu.
"Ini wacana kita ke depan, karena di Nagari Baringin, ditemukan dua lokasi tumbuhnya rafflesia," katanya.
Dengan cara itu, tumbuhan langka itu akan terjaga dengan baik dan akan dikunjungi oleh wisatawan atau mahasiswa yang akan melakukan penelitian, sehingga menambah pendapatan dari masyarakat sekitar.
"Ini target kita ke depan karena lokasi tumbuhnya rafflesia sangat banyak di Nagari Baringin," katanya.
Baca juga: Rafflesia berkelopak tujuh pikat pengunjung
Baca juga: Bengkulu promosi wisata lewat Festival Bumi Rafflesia
Pewarta: Altas Maulana
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2018