Sebanyak 28 saham dari 35 saham perusahaan-perusahaan besar pilihan yang tergabung dalam komponen indeks IBEX-35 tercatat mengalami penurunan harga.
Perusahaan manufaktur baja ArcelorMittal mengalami kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan atau "blue chips:, dengan sahamnya kehilangan 3,26 persen.
Kemudian, saham jaringan supermarket DIA dan perusahaan infrastruktur Tecnicas Reunidas, yang masing-masing jatuh 2,01 persen dan 1,70 persen.
Selain itu, perusahaan infrastruktur ACS maju 1,48 persen, menjadi peraih keuntungan terbesar (top gainer) di antara saham-saham unggulan. Diikuti oleh saham perusahaan minyak Spanyol Repsol dan bank terbesar kelima Spanyol Banco Sabadell, yang masing-masing naik 1,19 persen dan 0,54 persen, demikian laporan kantor berita Xinhua China.
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2018