Jakarta (ANTARA News) - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan memberikan akses yang setara dan akses yang berkeadilan untuk disabilitas pada fasilitas umum di Jakarta.

"Jadi untuk teman-teman disabilitas, kita sampaikan pesan yang sangat jelas bahwa Pemprov ingin memberikan akses yang setara dan akses yang berkeadilan untuk disabilitas. Kebetulan Asian Para Games ini akan hadir di Jakarta, 60 hari ke depan," kata Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno di Slipi, Jakarta Barat, Kamis.

Dia akan pastikan fasilitas yang akan dibangun oleh Pemprov itu bisa rampung sebelum Asian Para Games.

"Ini merupakan sebuah kebijakan yang berkelanjutan karena kita ingin menghadirkan keadilan bagi para penyandang disabilitas. Dan kemarin sudah kita review ada beberapa halte Transjakarta yang akan ramah terhadap teman-teman disabilitas," kata Sandiaga.

Halte Transjakarta yang ramah untuk para difabel rencananya antara lain akan ada di Jalan Thamrin depan gedung Bank Indonesia, katanya.

"Mudah-mudahan bisa selesai sebelum Asian Para Games, dimana akses itu akan mempermudah sekali. Ada rambu yang akan memberikan keberpihakan secara khusus kepada komunitas disabilitas," kata Wagub.

Ditambahkannya anggaran untuk pembangunan halte Transjakarta tersebut sudah tereksekusi dan akan diteruskan.

"Nominalnya akan ada dari beberapa dinas, tabulasinya nanti bisa dicek ke masing-masing dinas. Tapi kita ingin menganggarkan karena ini sudah ada Undang-undangnya di tahun 2016. Kalau tidak salah Undang-undang nomor 8 dimana kita harus bukan hanya meningkatkan akses terhadap fisik, secara infrastrukturnya tapi juga akses lapangan pekerjaan," kata Sandiaga.*

Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2018