Jakarta (ANTARA News) - Berikut ini lima berita pilihan ANTARA Nes yang layak baca pagi ini, di antaranya adalah tim Belgia yang berhasil keluar sebagai juara ketiga di Piala Dunia 2018 setelah menyingkirkan Inggris dengan skor 2-0.
Sementara itu di Yogyakarta, polisi beradu senjata dengan terduga teroris di kawasan Kaliurang.
Selengkapnya:
1. Belgia juara ketiga Piala Dunia 2018
St Petersburg (ANTARA News) - Belgia finis di peringkat ketiga Piala Dunia 2018 dan menjadi prestasi terbaik mereka dalam turnamen empat tahunan ini setelah mengalahkan Inggris dengan skor 2-0 di Saint Petersburg, Rusia, Sabtu.
2.Densus tembak tiga teroris di Kaliurang
Jakarta (ANTARA News) - Anggota Detasemen 88 Antiteror Mabes Polri menembak mati tiga orang terduga teroris di Jalan Kaliurang KM 10 Yogyakarta pada Sabtu (14/7) sekitar pukul 17.30 WIB.
3. Rumah Zohri mulai diperbaiki
Lombok Utara (ANTARA News) - Rumah atlet peraih mendali emas kejuaraan dunia atletik U-20 di Finlandia, Lalu Muhammad Zohri, di Dusun Pansor, Desa Pemenang Barat, Kabupaten Lombok Utara pada Sabtu pagi mulai dibongkar oleh sejumlah personel TNI dibantu warga, untuk diperbaiki.
4. Menpora tampan Malaysia unggah vlog bersama Jokowi, apa yang dibicarakan?
Jakarta (ANTARA News) - Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Syed Saddiq Syed Abdul Rahman, yang disebut-sebut berwajah tampan dan masih berusia 25 tahun, mengunggah vlog (videoblog) di akun Instagram bersama Presiden RI Joko Widodo.
5. Coffee Wine, kopi fermentasi inovasi petani Garut
Garut (ANTARA News) - Petani kopi asal Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, mengembangkan produk kopi fermentasi yakni "Coffee Wine" yang dicari banyak penikmat kopi dan memiliki nilai jual lebih tinggi dibandingkan kopi lain.
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2018