Sabang, Aceh (ANTARA News) - Gubernur Aceh Irwandi Yusuf memimpin langsung rapat terkait kesiapan penyelenggaraan Aceh International Marathon (AIM) yang diselenggarakan di Kota Sabang, 29 Juli 2018.

"Hari ini kita berkumpul untuk mengevaluasi persiapan Aceh International Marathon (AIM)," kata Gubernur Aceh Irwandi Yusuf saat memimpin rapat persiapan Aceh Marathon Internasional (AMI) di Aula Lantai VI Kantor Wali kota Sabang, Selasa.

Rapat tersebut dihadiri Wali kota Sabang Nazaruddin, Wakapolda Aceh Brigjend Pol Supriyanto Tarah, Perwakilan Pangdam Iskandar Muda (IM) Aceh, Kadispora Aceh Darmansyah, Ketua Harian KONI Aceh Abu Razak serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) se-Kota Sabang.

"Sejauh mana persiapan menghadapi marathon internasional pertama ini dan waktunya sudah sangat dekat," tanya Gubernur kepada para peserta rapat tersebut.

"Kita bertekad menyukseskan marathon internasional ini dan masih banyak event yang sedang saya pikirkan untuk kemajuan Aceh dengan semboyan Aceh sehat bersyariah dan Aceh hebat," ujarnya.

Aceh Internasional Marathon 2018 yang diselenggarakan di kepulauan terluar paling ujung barat Indonesia tersebut untuk mempromosikan industri pariwisata bahari kawasan itu, dan Aceh secara umum.

Ada pun rute lari sejauh 42,195 Km mengelilingi Pulau Weh sembari menikmati asrinya udara di kawasan tersebut.

Kemudian, Aceh Internasional Marathon 2018 mengusung tema "Everything Start from Zero" dan direncanakan akan dimulai dari titik Nol (0) Indonesia terdiri dari 4 Kategori yakni, 5K, 10K, 21K dan 42K.

Pewarta: Irman Yusuf
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2018