Ini adalah pertandingan terakhir dari delapan pertandingan babak 16 Besar dan berikut fakta-fakta singkat mengenai kedua tim, seperti ditulis Reuters.
Tempat: Stadion Spartak, Moskow
Kapasitas: 45.000 penonton
Kapan: Rabu 4 Juli pukul 01.00 WIB
STATISTIK:
* Dua pertemuan terakhir Kolombia dengan tim-tim Eropa pada Piala Dunia berakhir pada kedudukan 3-0 melawan Polandia dalam turnamen ini dan melawan Yunani empat tahun silam.
* Semua dari 23 pemain anggota skuad Inggris bermain di klub-klub Inggris. Sebaliknya, hanya ada tiga pemain berbasis di dalam negeri dalam skuad Kolombia.
* Inggris tidak pernah menang pada babak knockout turnamen besaqr sejak mereka mengalahkan Ekuador 1-0 pada 2006.
* Pelatih Kolombia Jose Pekerman memanggil 45 pemain selama babak kualifikasi Piala Dunia yang terdiri dari 18 pertandingan.
* Pekerman untuk ketiga kalinya melatih untuk Piala Dunia dan pernah mencapai perempatfinal pada dua kesempatan, yakni bersama negara asalnya Argentina pada 2006 dan bersama Kolombia pada 2014.
* Radamel Falcao adalah pencetak gol terbanyak sepanjang masa Kolombia dengan 30 gol. Dia memainkan Piala Dunia pertamanya dalam usia 32 tahun dan mencetak gol pertamanya pada putaran final sewaktu melawan Polandia.
Pertemuan sebelumnya:
Kedua tim sudah lima kali bertemua, Inggris menang tiga kali, dua lainnya berakhir seri. Satu-satunya pertandingan kompetitif mereka adalah Piala Dunia 1998 ketika Inggris menang 2-0.
Pertemuan terakhir mereka berakhir 3-2 untuk Inggris pada 2005.
Baca juga: Pahlawan Brasil bukan Neymar tapi bek-beknya
Penerjemah: Jafar M Sidik
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018