London (ANTARA News) - Runner up tahun lalu Marin Cilic melakukan penampilan meyakinkan untuk memulai kejuaraan Wimbledon, dengan kemenangan 6-1, 6-4 atas petenis Jepang Yoshihito Nishioka pada Senin.
Petenis Kroasia Cilic, yang kalah dari Roger Federer pada final tahun lalu, menggaris bawahi kegigihannya dalam upayanya untuk kembali meraih gelar Grand Slam setelah kesuksesannya pada AS Terbuka 2014.
Baca juga: Serena Williams tempati unggulan ke-25 untuk Wimbledon
Unggulan ketiga berusia 29 tahun itu melepaskan 21 ace dan melakukan empat break pada pertandingan yang berlangsung selama satu jam 45 menit di Lapangan Dua, menghadapi lawannya yang baru pulih dari operasi besar di lututnya.
Baca juga: Murray dengan berat hati mundur dari Wimbledon
Persiapan-persiapan Cilic mendapat suntikan semangat delapan hari silam ketika ia menaklukkan Novak Djokovic di final untuk mengangkat trofi Queen`s Club, gelar Tur ATP ke-18-nya, demikian Reuters melaporkan.
(H-RF/B/B015)
Pewarta: antara
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2018