Pada saat berada di perairan Longkoga, perahunya terbalik dan korban berlindung di atas rakit di perairan itu."

Gorontalo (ANTARA News) - Tim gabungan dari Pencarian dan Pertolongan Basarnas Gorontalo, TNI AL Gorontalo, Pos SAR Luwuk serta masyarakat menemukan dan mengevakuasi korban perahu terbalik di perairan Longkoga, Teluk Tomini.

Kepala Basarnas Gorontalo, Muslimim, Senin, menyatakan tim gabungan melakukan penyelamatan seorang nelayan bernama Arnon Sarman (52) karena perahunya terbalik di laut.

"Tim telah menemukan korban dalam keadaan selamat dan telah melalukan evakuasi perahu miliknya menuju ke Longkoga Timur, Banggai, Sulawesi Tengah," jelasnya.

Ia mengungkapkan, saat ini perahu nelayan tersebut diperbaiki agar tidak terlalu menghambat laju penarikan menuju pelabuhan Gorontalo.

"Sebelumnya, kami menerima laporan adanya ancaman keselamatan jiwa seorang warga bernama Arnon Sarman karena perahunya terbalik di laut pada hari Minggu, kemarin," ucapnya.

Muslimin mengatakan awalnya korban berangkat dari Desa Tolotio, Kabupaten Bone Bolango menuju rakit yang berada di perairan Longkoga dengan menggunakan perahu.

"Pada saat berada di perairan Longkoga, perahunya terbalik dan korban berlindung di atas rakit di perairan itu," pungkasnya.

Pewarta: Adiwinata Solihin
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018