Yekaterinburg (ANTARA News) - Pemain Uruguay, Jose Gimenez, melompat dan menanduk bola untuk menciptakan gol semata wayang pada menit ke-89 yang memberikan kekalahan 0-1 kepada Mesir pada pertandingan pertama mereka di Piala Dunia, Jumat, saat tim Afrika Utara berharap mencuri satu poin meski tidak diperkuat Mohamed Salah.
Bek Atletico Madrid Jose Gimenez menanduk bola menyambut tendangan bebas Carlos Sanchez dan mencetak gol untuk mematahkan "kutukan" Uruguay selama 48 tahun, yakni gagal memenangi pertandingan pembukaan di putaran final Piala Dunia.
Kendati Mesir mampu bertahan selama bermenit-menit berkat aksi heroik kiper Mohamed El-Shenawy yang merebut bola dari kaki Luis Suarez dan kemudian "terbang" menepis sepakan voli Edinson Cavani.
Namun Uruguay mendapatkan kekuatan dan gol seiring berlangsungnya pertandingan, saat Mesir memastikan tidak akan memainkan Salah yang mengalami cedera bahu pada bulan lalu.
Sebelum itu, Mesir jarang berada di dalam masalah pada pertandingan yang berlangsung tanpa disaksikan banyak penonton di Yekaterinburg Arena, meski tanpa Salah mereka juga hanya mampu melakukan sedikit hal untuk mengancam Uruguay.
Baca juga: Uruguay tekuk Mesir 1-0
Suarez menyia-nyiakan peluang bagus pada babak pertama dengan melepaskan tembakan ke sisi samping gawang ketika bola menjadi liar setelah tendangan bebas, dan memaksa El-Shenawy melakukan penyelamatan lain pada momen-momen pembukaan di babak kedua.
Absennya Salah menjadi kejutan setelah pelatih Hector Cuper mengatakan pada Kamis bahwa ia 100 persen siap bermain.
Penyerang Liverpool itu, yang berulang tahun ke-26 pada Jumat, mengalami cedera bahu pada pertandingan final Liga Champions melawan Real Madrid, dan jutaan penggemar Mesir kini semakin cemas apakah ia mampu pulih tepat waktu untuk dapat tampil di turnamen ini.
Ia kini memiliki empat hari untuk memulihkan kebugarannya, sebelum Mesir menghadapi Rusia di St Petersburg Selasa depan, sedangkan Uruguay akan bermain melawan Arab Saudi pada Rabu di Rostov.
Baca juga: Sidibe cedera, Deschamps tak cemas
(H-RF)
Pewarta: ANTARA
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2018