'Seneng aja' lihatnya, ramai, 'resep'."

Jakarta (ANTARA News) - Ribuan warga menyaksikan dan ikut bertakbir keliling yang berlangsung meriah dan aman di sepanjang Jalan KH Mas Mansyur, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis malam hingga jelang Jumat dini hari.

Peserta takbir keliling ada pula yang menggunakan bus angkutan umum memukul genderang sambil menari. Sementara itu, suara petasan dan luncuran kembang api bersautan meningkahi gema takbir menyebut kebesaran asma Allah SWT menyambut datangnya 1 Syawal 1439 Hijriyah sekaligus menandai hari raya Idul Fitri.

Di sepanjang Jalan KH Mas Mansyur terdapat empat panggung yang khusus didirikan untuk takbiran.

Suara gema takbir bersaut-sautan antara pengeras suara dari panggung-panggung yang ada dibarengi pengeras suara dari atap bus yang melintas.

Adapun suara petasan sekaligus kembang api juga silih berganti tiada henti menyemarakan takbir keliling.

Takbir keliling juga sempat membuat lalu lintas tersedat, meskipun tidak sampai terjadi kemacetan total karena Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya (Polda Metro Jaya) sejak Kamis petang sudah menjalankan proses rekayasa lalu lintas di kawasan takbir keliling, terutama wilayah Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat.

"Seneng aja lihatnya, ramai, resep," kata Sriyatun, seorang ibu warga DKI Jakarta yang sengaja datang bersama keluarga untuk melihat takbir keliling.

Pewarta: Jaka Sugianta
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2018