Karawang (ANTARA News) - Pemerintah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mempercepat perbaikan jalan yang akan dilalui Presiden Joko Widodo dalam kunjungannya ke wilayah Jawa Barat, Selasa.
"Perbaikannya dipercepat, dilakukan dengan tambal sulam, karena akan dikunjungi pak presiden," kata Camat Cilamaya Kulon, Basuki Rahmat, di Karawang.
Ia berharap kunjungan presiden ke daerahnya bisa mengangkat potensi daerah agar semakin dikenal masyarakat.
Sementara itu, Presiden Jokowi rencananya menggunakan Helikopter, tidak langsung ke Cilamaya Wetan, tetapi turun di lapangan Desa Bayurlor.
Jalan darat yang akan dilintasi ialah jalur Bayurkidul-Cikalong-Karasak-Sukatani.
Panitia Lokal Pesantren Ashidiqiyah, KH Sulhan mengatakan, Presiden rencananya akan datang dari Istana Bogor menuju Cilamaya via jalur udara dengan Helikopter.
Sekitar pukul 08.00 WIB, Jokowi diperkirakan menuju Pesantren Ashidiqiyah dengan jalur darat, untuk menemui 1.500 ulama dan tokoh agama yang undangannya sudah disebar oleh Pemkab Karawang.
Pengurus Lembaga Takmir Masjid (LTM) Jawa Barat ini menambahkan, di antara tokoh yang akan hadir di lokasi selain Pimpinan Pesantren KH Nur Muhammad Iskandar SQ dan KH Hasanuri Hidayatullah.
Selain itu, juga akan hadir sejumlah ulama dari pimpinan pesantren di Jawa Barat, seperti KH Abun Bunyamin Purwakarta, KH Osaman Cirebon, KH Muhtadi Al Hafidz Karawang dan Rois Syuriah PWNU Jawa Barat, KH Nuh Ad dawami serta sejumlah Badan Otonom (Banom) NU.
Baca juga: Tempat pembuangan sampah liar muncul di Karawang
Baca juga: Mulai h-7 Polres Karawang tutup puluhan putaran balik
Pewarta: M.Ali Khumaini
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018