Banyuwangi (ANTARA News) - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, yang sedang cuti, akan mendampingi calon wakil gubernur Jawa Timur Puti Guntur Soekarno berkampanye di wilayahnya.
"Mbak Puti datang siang hari, sambil menunggu kedatangan Beliau, pagi harinya saya bertemu dengan ratusan tokoh perempuan dan tokoh masyarakat, termasuk perwakilan teman-teman Hindu di sejumlah titik untuk mengajak mencoblos Gus Ipul-Puti," kata Anas, Sabtu, mengenai dukungannya bagi kampanye pasangan calon gubernur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Puti.
Anas mengatakan hari ini Puti, yang merupakan cucu Bung Karno, akan berusaha memperkuat dan memperluas basis suaranya di Bumi Blambangan, sebutan lain Banyuwangi.
"Mbak Puti punya pemikiran inovatif dan progresif untuk membangun Banyuwangi dan Jawa Timur. Ada banyak sektor yang bakal dikerjakan Mbak Puti ke depan untuk membantu masyarakat Banyuwangi dan Jatim. Gagasan itulah yang nanti disampaikan," katanya.
Ia juga memuji program-program yang dikampanyekan Gus Ipul dan Puti seperti pendidikan gratis SMA/SMK, program bantuan usaha, dan program Nutrisi Makmur untuk menjamin kesehatan ibu hamil dan balita.
Dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur 2018, Gus Ipul dan Puti bersaing dengan mantan menteri sosial Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak.
Baca juga:
Gus Ipul sambangi kelompok perempuan di Banyuwangi
Golkar optimistis Khofifah-Emil rebut suara pemilih milenial
Pewarta: Masuki M Astro
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2018