Jakarta (ANTARA News) - Pebulu tangkis tunggal putri nasional Gregoria Mariska Tunjung berharap konsistensi atas pencapaian dia di Piala Uber 2018 lalu akan terbawa hingga Asian Games 2018.
"Ya bersyukur atas pencapaian Uber kemarin saya bisa terus kasih poin, mudah-mudahan bisa berlanjut ke turnamen-turnamen setelahnya termasuk Asian Games 2018," kata Gregoria saat dihubungi Antara dari Jakarta, Rabu.
Konsistensinya saat Piala Uber 2018 yang terus meraih kemenangan dari empat kali dirinya diturunkan, mulai dari menumbangkan Goh Jin Wei (Malaysia) 22-20, 21-16; Yaelle Hoyaux (Prancis) 21-9, 21-8; Gao Fangjie (China) 23-21, 21-16; hingga saat pertandingan terakhir Indonesia versus Thailand saat dirinya menundukan Nitchanon Jindapol 21-10, 22-20, lanjut Gregoria, tidak ada rahasia apapun.
"Memang kemarin di Uber yang beregu, tunggal ditargetkan meraih satu angka dan saya sangat bersyukur bisa meraih poin. Saya hanya berusaha saja walau saya sendiri tak tahu apa hasil akhirnya, saya hanya memberi yang maksimal dulu saja," kata Gregoria.
Dalam Piala Uber yang dihelat di Bangkok, Thailand, pada 20-27 Mei 2018 tersebut, tim Indonesia menjalani laga sebanyak empat kali. Dua kemenangan tim Merah Putih dicetak di fase grup saat lawan Malaysia (3-2) dan Prancis (5-0).
Sedangkan dua kekalahan lainnya adalah saat melawan China di partai terakhir fase grup (2-3) serta di putaran perempat final kala menghadapi Thailand (2-3).
Hasil minor tim Indonesia kala menghadapi China tersebut, menggugurkan harapan awal tim Indonesia kala mampu menghabisi Negeri Tirai Bambu 3-2 di Kejuaraan Beregu Asia 2018 lalu.
"Sebenarnya tidak ada tekanan batin sih untuk bisa mengalahkan lagi. Karena pas lawan China itu tinggal menentukan juara grup saja dan kami sudah sukses ke perempat final," katanya.
Adapun untuk Asian Games 2018 mendatang, Gregoria yang mengaku tak tahu apakah dirinya akan diturunkan di nomor perorangan atau tidak, menilai persaingan yang terjadi di beregu akan sama seperti dalam Piala Uber dengan unggulan juara yaitu China, Jepang, Korea Selatan dan finalis Uber 2018, Thailand.
"Petanya sih kurang lebih sama, yang kuat negara yang selama ini punya sejarah bulu tangkis panjang. Adapun Thailand, memang bahaya, tapi sebenarnya imbang juga, terlihat ketika Uber kemarin kami ada poin di mana kami unggul, hanya kemarin agak meleset sedikit tapi sebenarnya tipis-tipis juga, sama China juga demikian," ujarnya.
"Setelah Piala Uber 2018 kemarin, yang jelas sudah solid semuanya, semua tim saling melengkapi. Dan saya berkeyakinan tunggal mampu meningkatkan performanya di Asian Games 2018 nanti untuk memberikan yang terbaik bagi Indonesia," ucap Gregoria menambahkan.
Asian Games 2018 akan digelar pada 18 Agustus hingga 2 September 2018 mendatang di Indonesia yang melingkupi beberapa kota di Sumatera Selatan, DKI Jakarta dan Jawa Barat.
Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018