Jakarta (ANTARA News) - Lemparan tiga angka Eric Gordon membawa Houston Rockets unggul pada saat-saat terakhir untuk kemudian menaklukkan tuan rumah Golden State Warriors 95-92 di Oakland, California, Selasa malam waktu setempat atau Rabu pagi WIB dalam pertandingan keempat final Wilayah Barat.
Hasil ini membuat Rockets menyamakan kedudukan 2-2 dalam pertandingan berformat best-of-seven itu.
James Harden mencetak 30 poin dan Chris Paul 27 poin untuk Rockets yang berpeluang mengakhiri pertandingan ini karena menyisakan dua laga kandang dan satu tandang. Game 5 sendiri akan dilangsungkan di Houston, Kamis malam waktu setempat atau Jumat pagi WIB.
Pelatih Rockets Mike D’Antoni melukiskan para pemainnya dengan kalimat, "Mereka telah menemukan polanya. Mereka sudah melakukannya sepanjang tahun dan mereka akan terus melakukannya."
Stephen Curry memimpin dengan 28 poin dan Kevin Durant 27 poin untuk Warriors yang terhentikan rekor 16 kali kemenangan kandangnya selama playoff NBA.
Kemenangan pada laga ini adalah kemenangan tandang pertama Rockets melawan Golden State dalam playoff.
Saat kedua tim mencetak sama-sama double figure, Rockets lebih berhasil menuntaskan lemparan setelah Curry mengonversi sebuah lemparan tiga angka yang memebuat Warriors menempel pada 91-89 dalam 3 menit 18 detik terakhir.
Setelah Harden dan Curry saling membalas lemparan tiga angka, Gordon mengemas lima poin ketika permainan tinggaol 2 menit 25 detik lagi.
Warriors mengejar sampai 92-94 dan menguasai bola sampai detik-detik terakhir. Sayang, Klay Thompson gagal menjaringkan sebuah lemparan, demikian Reuters.
Baca juga: Curry pimpin Warriors ungguli sementara Rockets 2-1
Pewarta: ANTARA
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018