Barcelona (ANTARA News) - Pelatih Timnas Spanyol Julen Lopetegui resmi mengumumkan 23 pemain anggota skuad Piala Dunia, Senin, yang merupakan perpaduan pemain muda dan pemain berpengalaman, namun beberapa bintang tak dipanggil.
Striker Chelsea Alvaro Morata termasuk yang tak dipanggil menyusul musim yang mengecewakan di Inggris, demikian pula rekan satu timnya Marcos Alonso, sedangkan pemain Arsenal Nacho Monreal dipilih sebagai pelapis bek kiri Jordi Alba.
Lopetegui memilih pemain Atletico Madrid Diego Costa, pemain Celta Vigo Iago Aspas dan punggawa Valencia Rodrigo Moreno sebagai tiga penyerang. Costa sejauh ini sudah mencetak tujuh gol dari 18 laga internasional.
Gelandang Barcelona Sergi Roberto juga tidak dipanggil, sebaliknya playmaker veteran Andres Iniesta masuk untuk Piala Dunia keempatnya bersama dengan kapten Sergio Ramos.
Isco, Marco Asensio, Nacho Fernandez, Dani Carvajal dan Lucas Vazquez pertama kali mengikuti turnamen ini. Dan dalam skua ini hanya ada empat pemain Barcelona yang dipanggil, padahal empat tahun lalu di Brasil ada tujuh pemain Barca yang memperkuat Spanyol.
Juara dunia 2010 itu akan menghadapi Swiss pada 3 Juni dan Tunisia pada 9 Juni dalam laga persahabatan sebelum pertandingan pertama Piala Dunia mereka melawan Portugal pada 15 Juni
Skua Timnas Spanyol:
Penjaga gawang: David de Gea (Manchester United), Pepe Reina (Napoli), Kepa Arrizabalaga (Athletic Bilbao).
Bek: Jordi Alba (Barcelona), Nacho Monreal (Arsenal), Alvaro Odriozola (Real Sociedad), Nacho Fernandez (Real Madrid), Dani Carvajal (Real Madrid), Gerard Pique (Barcelona), Sergio Ramos (Real Madrid), Cesar Azpilicueta (Chelsea).
Gelandang: Sergio Busquets (Barcelona), Isco (Real Madrid), Thiago Alcantara (Bayern Munich), David Silva (Manchester City), Andres Iniesta (Barcelona), Saul Niguez (Atletico Madrid), Koke (Atletico Madrid).
Penyerang: Marco Asensio (Real Madrid), Iago Aspas (Celta Vigo), Diego Costa (Atletico Madrid), Rodrigo Moreno (Valencia), Lucas Vazquez (Real Madrid).
Pewarta: ANTARA
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018