Medan (ANTARA News) - Polrestabes Medan meantau harga & keamanan pangan menyambut bulan suci Ramadhan tahun 2018, guna menciptakan situasi kondusif di daerah itu, dan juga warga masyarakat.
Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dadang Hartanto, Rabu, mengatakan pihaknya bersama dengan instansi terkait lainnya telah membentuk Satgas Ketahanan Pangan.
Satgas Ketahanan Pangan itu, menurut dia, akan melakukan operasi dan memantau harga pangan, serta keamanan pangan.
"Nanti kita akan turun ke lapangan dari Pasar Tradisional sampai Pasar Modern, dengan tujuan yaitu stabilitas harga pangan," ujar Kombes Pol Dadang.
Ia mengatakan, keamanan pangan, jangan nanti ada masalah kesehatan yang mengganggu masyarakat.
Polrestabes Medan bersama dengan Pemkot Medan, menyusun langkah dengan mengawasi distribusi harga pangan.
Saat ini, jelasnya memang belum ada ditemukan permasalahan, tetapi perlu kita cek ke lapangan.
"Kita akan aktif mengecek harga pasar, bila tidak sesuai dengan yang diharapkan kita akan melakukan pemanggilan terhadap pihak terkait, begitu juga dengan keamanan makanan seperti kedaluarsa atau mengandung bahan berbahaya," kata Kapolrestabes Medan.
Pewarta: Munawar Mandailing
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018