Surabaya (ANTARA News) - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mendatangi lokasi penangkapan terduga teroris di Jalan Sikatan IV, kawasan Manukan Surabaya, Selasa malam.
Tidak ada komentar apapun yang disampaikan wali kota perempuan pertama Surabaya tersebut. Dia hanya membalas sapaan sejumlah warga yang menyapa memanggil namanya.
"Bu Risma, Bu Risma," kata warga yang bergerombol di sepanjang jalan perkampungan dan dibalas dengan senyuman serta lambaian tangan oleh Risma.
Kedatangan Risma mendapat pengawalan ketat kepolisian dan anggota Satpol PP serta didampingi Kabag Humas Pemkot Surabaya M. Fikser beserta Kabag Protokol dan Umum Pemkot Surabaya Wiwik Widiyati.
Sebelumnya, terdengar suara tembakan petugas kepolisian untuk mengamankan terduga teroris di Jalan Sikatan, Manukan Wetan, Tandes, Surabaya Selasa petang.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera di Surabaya, membenarkan adanya penegakan hukum yang dilakukan terhadap terduga teroris itu.
"Tembakan ini dikarenakan pelaku melawan petugas dan membahayakan petugas sehingga penindakan itu dilakukan," katanya.
Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018