Jakarta (ANTARA News) - Pihak Mabes Polri mengimbau masyarakat Indonesia tetap tenang dalam beraktivitas seperti biasa terkait namun meningkatkan kewaspadaan menyusul rentetan peristiwa bom bunuh diri di Surabaya Jawa Timur.
"Tentunya kita masih prihatin ini perhatian kita agar lebih waspada lagi," kata Kepala Divisi Humas Mabes Polri Inspektur Jenderal Polisi Setyo Wasisto di Jakarta Senin.
Setyo menegaskan Polri akan tetap melakukan kewajiban melindungi dan melayani masyarakat dalam penegakkan hukum terhadap kasus peledakan bom.
"Kapolri sudah sampaikan ke (seluruh) kapolda untuk meningkatkan kewaspadaan dan keamanan yang lebih baik," ujar Setyo.
Baca juga: Arab Saudi siap bantu Indonesia perangi terorisme
Baca juga: Paus Fransiskus doakan Indonesia setelah teror Surabaya
Baca juga: PBB kecam aksi terorisme di Surabaya
Setyo juga menekankan agar masyarakat tidak langsung percaya dan tidak menyebarkan informasi atau dokumentasi yang tidak sesuai fakta (hoax) lantaran berpotensi menimbulkan hal negatif.
Setyo mengajak masyarakat berani melawan dan menjadikan terorisme sebagai musuh bersama.
Baca juga: Bandara Soetta berlakukan "random check" guna tingkatkan keamanan penumpang
Baca juga: Anies imbau masyarakat bersikap tenang
Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018