Jakarta (ANTARA News) - PT Proton Edar Indonesia kembali meramaikan pasar otomotif Indonesia dengan meluncurkan dua produk sekaligus di kelas sedan (Waja) dan "hatchback" (Neo). "Sejak Proton memasuki pasar mobil penumpang Indonesia, kami telah berhasil mencapai ekspektasi dari segi penjualan dalam kurun waktu 3,5 bulan. Dengan pilihan produk lebih beragam, kami percaya Proton akan mudah diterima," kata Chairman Proton Holdings Berhard, Mohammed Azlan, pada saat peluncuran produk baru di Indonesia International Motorshow ke-15, di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Kamis. Menurut dia, "hatchback" tiga pintu Neo dan sedan empat pintu Waja yang ditawarkan di pasar Indonesia memberikan pilihan beragam dari segi kualitas dengan harga yang kompetitif. Neo yang dilengkapi mesin CamPro 1.6-liter dan memiliki tranmisi manual dan otomatis, diharapkan dapat memenuhi segmen pasar kalangan muda dan `adventour`, ujar dia. Mobil dengan design sporty ini ditawarkan dengan harga Rp175 juta on the road. Sementara itu, dia mengatakan, untuk sedan Waja yang lebih diarahkan ke segmen keluarga dan perusahaan, ditawarkan dengan harga Rp158 juta on the road. Menurut Head of Public Relations dan Promotion Proton, Prisilla Puspitasari, hingga akhir tahun 2007 ini, Proton menargetkan untuk mampu menjual hingga 150 unit untuk Neo, dan 50 unit untuk Waja. "Sebenarnya, kami belum menargetkan berapa yang akan terjual untuk satu hingga dua tahun ke depan. Karena kami masih fokuskan untuk memperkuat brand image terlebih dahulu," ujar dia. Prisilla mengatakan, hingga saat ini Proton telah berhasil menjual total 700 unit kendaraan di Indonesia. Dan menargetkan untuk dapat menjual 1.000 unit hingga akhir 2007. "Penjualan terbanyak kita memang ada di Wira. Totalnya mencapai 50 persen dari 700 unit yang terjual," katanya. Menurut Prisilla, Indonesia merupakan market terbesar di Asia bagi perusahaan asal Malaysia ini. Perusahaan otomotif asal Negeri Jiran ini sudah memasarkan lima produknya yang dimulai dari Savvy, Gen.2, dan Wira, yang terlebih dahulu diluncurkan, dan terakhir dua produk barunya Neo dan Waja. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007