Hanoi (ANTARA News) - Seorang ofisial dari tim sepak bola Irak mengatakan Vietnam bukan tim lemah dan peluang dari kedua tim dalam merebut tempat di semi-final Piala Asia 2007 imbang 50-50. Para pemain Irak mengadakan pelatihan keras sebelum menghadapi Vietnam di perempat-final yang menunjukkan kehati-hatian mereka terhadap Vietnam, satu-satunya wakil Asia Tenggara yang memasuki perempat-final, kata ketua delegasi Irak, Hussain Saeed kepada koresponden kantor berita Vietnam, VNA, di Bangkok, Rabu. Sementara itu, Mai Duc Chung, asisten pelatih tim sepak bola Vietnam, mengemukakan Vietnam bertekad mencapai semi-final di Malaysia dan para pemain mereka akan berusaha menampilkan permainan terbaik. "Setelah performa bagus yang diperlihatkan para pemain Vietnam pada babak kualifikasi, target itu tidak terlalu ambisius," kata Chung. Para pemain Vietnam mengadakan pelatihan pertama siang hari di Thailand pada 18 Juli, sebagai persiapan menghadapi pertandingan melawan Irak pada 21 Juli. (*)

Copyright © ANTARA 2007