Jakarta (ANTARA News) - Barcelona menjaga catatan belum terkalahkan di liga sepanjang musim ini setelah menahan imbang Real Madrid 2-2 pada pertandingan El Clasico Liga Spanyol pekan ke-36, di Stadion Camp Nou, Senin dini hari WIB.

Barcelona yang sudah mengamankan juara La Liga pada pekan lalu sukses menahan pasukan Zinedine Zidane kendati Blaugrana bermain dengan 10 orang setelah Sergi Roberto dikartu merah pada akhir babak pertama.

Di sisi lain, hasil imbang ini patut disesalkan Real Madrid yang tidak mampu memanfaatkan keunggulan jumlah pemain serta gagal memangkas jarak poin dari Atletico Madrid yang menelan kekalahan 0-2 dari Espanyol.

Nuansa "panas" yang menjadi ciri khas El Clasico sudah terlihat sejak awal pertandingan dengan banyaknya gesekan antar pemain di lapangan. Barcelona langsung memimpin 1-0 pada menit 10 melalui umpan Sergi Roberto yang dituntaskan Luis Suarez.

Cristiano Ronaldo memberikan jawaban instan melalui gol penyama kedudukan pada menit 14. Pemain berjuluk CR7 itu mencetak gol dari jarak dekat setelah menyambar umpan sundulan dari Benzema.

Namun kondisi fisik Ronaldo menjadi perhatian tim medis setelah bertabrakan dengan Pique. Ronaldo diduga mengalami masalah engkel dan posisinya digantikan Asensio pada awal babak kedua.

Baca: Valencia amankan tiket Liga Champions imbas kekalahan Real Betis

Sebelumnya, Barcelona terpaksa bermain dengan 10 orang setelah Sergi Roberto terlibat pelanggaran dengan bek Real Madrid Marcelo.

Kurangnya jumlah pemain tidak menghentikan laju Barcelona untuk mencuri gol. Pada menit 52, Lionel Messi menjebol gawang Keylor Navas setelah mendapatkan umpan Luis Suarez yang mencuri bola dari Varane.

Real Madrid berhasil menyamakan kedudukan 2-2 berkat tendangan spektakuler dari luar kotak penalti yang dilepaskan Gareth Bale ke pojok kanan gawang Barcelona pada menit 72.

Jual beli serangan terus terjadi pada 15 menit waktu tersisa. Lionel Messi beberapa kali mengancam gawang Madrid, sedangkan Luca Modric pun berkesempatan mencetak gol. Skor 2-2 bertahan hingga laga usai, demikian La Liga.

Baca: Juara La Liga dari masa ke masa

Susunan pemain:

Barcelona: Ter Stegen; Sergi Roberto, Pique, Umtiti, Alba; Coutinho (Semedo 46), Rakitic, Busquets, Iniesta (Paulinho 58); Messi, Suarez

Real Madrid: Keylor; Nacho (Vazquez 68), Varane, Ramos, Marcelo; Modric, Casemiro, Kroos (Kovacic 84); Bale, Benzema, Ronaldo (Asensio 46)

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018