Jakarta (ANTARA News) - PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) bekerjasama dengan tujuh BUMN menyediakan sebanyak 2.000 tiket gratis dengan kapal laut dari Jakarta ke Surabaya dalam program Mudik Bareng BUMN 2018.
"Bagi warga Surabaya, Lamongan, Madura dan sekitarnya yang mau mudik dan belum memiliki tiket, tidak perlu khawatir. Sebanyak 2.000 tiket kapal Pelni disediakan gratis oleh 7 BUMN untuk masyarakat," kata Manager PR dan CSR Pelni, Akhmad Sujadi, dalam siaran pers di Jakarta, Selasa.
Menurut Akhmad Sujadi, Mudik Bareng BUMN 2018 dengan kapal laut Jakarta-Surabaya akan menggunakan dua kapal, KM. Ciremai dan KM. Dorolonda. Tiket KM. Ciremai untuk keberangkatan hari Senin, 4 Juni 2018, tersedia 850 tiket kelas ekonomi, terdiri atas 600 tiket disiapkan PT Bank BNI (Persero) dan 250 tiket disiapkan PT. Brantas Abipraya (Persero).
KM Dorolonda Jakarta-Surabaya diberangkatkan Sabtu, 9 Juni 2018, disiapkan sebanyak 1.200 tiket, sebanyak 250 tiket diantaranya disiapkan PT Indonesia Re (Persero), 250 tiket dari PT Pegadaian (Persero), 300 tiket dari PT Jasindo (Persero), 400 tiket dari PT PPA (Persero) dan 100 tiket dari Perum Jamkrindo.
Perum Jamkrindo, lanjut Sujadi telah membuka pendaftaran melalui website mudik.jamkrindo.co.id.
"Kuota dari Perum Jamkrindo masih tersedia sekitar 70 tiket. Bagi warga yang akan mudik dan belum memiliki tiket, dapat memperoleh tiket gratis ini. Ajak keluarga, tetangga mudik gratis dengan kapal laut," ujarnya.
Mudik Bareng BUMN 2018 dengan kapal laut dinilai lebih Indonesia. Sebanyak 25 BUMN mempelopori mudik menggunakan kapal Pelni dari berbagai pelabuhan ke berbagai kota di tanah air.
"Ada rute Batam-Belawan. Pontianak-Surabaya. Kumai-Semarang. Kumai-Surabaya. Sampit-Semarang. Sampit-Surabaya. Balikpapan-Surabaya. Makasar-Baubau, Makasar-Bima dan Makasar-Surabaya yang menyediakan 24.508 tiket ke berbagai kota," ujarnya.
Sedangkan Mudik Bareng BUMN 2018 dengan menggunakan seluruh moda bus, kereta api, pesawat dan kapal laut akan diberangkatkan hingga 202.300 pemudik.
Tidak hanya melayani mudik gratis dari pelabuhan-pelabuhan besar, pulau-pulau terluar, pulau terpencil juga dilayani mudik gratis dari Semen Indonesia.
"Semen Indonesia grup dan Pelni akan melayani pula mudik dengan kapal perintis dari Telukbayur ke pulau-pulau di Samudera Hindia di Provinsi Sumatera Barat," ujarnya.
Pewarta: Royke Sinaga
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018