Temanggung (ANTARA News) - Warga Dusun Mangli, Desa Muntung, Candiroto, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, menemukan kembali patung Ganesha yang hilang beberapa waktu lalu setelah diangkat dari sebuah makam setempat.
Staf Bidang Kebudayaan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Temanggung Waluyo di Temanggung, Jumat, mengatakan patung ganesha yang diduga peninggalan zaman Mataram Kuno tersebut ditemukan lagi tidak jauh dari lokasi penemuan pertama pada 11 Februari 2018.
Ia mengatakan patung tersebut ditemukan Andi Prabowo dan Wijiadi ketika sedang bersih-bersih makam untuk persiapan nyadran.
Waluyo menuturkan patung dalam kondisi relatif utuh tersebut terpendam tanah 30 centimeter dengan posisi telungkup berjarak sekitar lima meter dari lokasi penemuan pertama.
"Saat warga bersih-bersih makam pagi tadi, Andi dan Wiji menggali tanah di lokasi pemakaman untuk digunakan sebagai tempat pembuangan sampah. Cangkul terantuk batu ternyata patung ganesha yang hilang kemarin," katanya.
Patung tersebut pertama kali ditemukan pada 12 Februari 2018 saat warga membuat makam. Namun pagi harinya diketahui hilang ketika akan diperiksa Dinas Kebudayaan dan Pariwisata.
Perangkat Desa Muntung Sugito mengatakan dengan temuan tersebut kemudian melaporkan kepolisian dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Temanggung.
"Polsek Candiroto sudah mengamankan patung tersebut. Sekarang patung berada di Mapolsek Candiroto," katanya.
Kanit Reskrim Polsek Candiroto Aiptu Ismanto mengatakan patung atau arca yang ditemukan warga berdasar pemeriksaan identik dengan arca yang hilang Februari lalu.
"Kami masih mendalami temuan arca itu, apakah arca sengaja dipendam lagi oleh seseorang untuk pengamanan atau ada hal lain," katanya.
Pewarta: Heru Suyitno
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018