Lamongan (ANTARA News) - Perburuan pemain asing Persela Lamongan dalam waktu dekat akan tuntas, dan pelatih M. Basri tinggal menentukan satu striker untuk menjadi tandem Marcio Souza di lini depan pada putaran kedua Liga Indonesia 2007.
Informasi yang diperoleh wartawan dari Lamongan, Senin, menyebutkan dua calon striker asing, yakni Jefferson (Brasil) dan Etwoundi (Kamerun), akan menjalani ujian terakhir saat Persela berujicoba dengan Persiter Ternate, Selasa (17/7).
Kedua pemain itu sudah diturunkan saat "Laskar Joko Tingkir"-- julukan Persela-- melakukan ujicoba dengan Deltras Sidoarjo, pekan lalu.
Etwoundi tampil lumayan bagus dengan mencetak satu gol untuk kemenangan Persela 2-0 atas Deltras. Sementara Jefferson belum menunjukkan kualitas terbaik, meski sudah hampir tiga pekan mengikuti seleksi di Persela.
Basri mengaku masih belum puas dengan penampilan kedua striker asing itu dan ingin memantau lagi ketajamannya di ujicoba nanti.
"Uji coba lawan Persiter menjadi ujian terakhir bagi keduanya, siapa yang layak bergabung dengan tim," kata Basri.
Sebelumnya, manajamen Persela telah mendapatkan pemain bertahan asal Kamerun, Nyeck Nyobe George Clemen dengan status pinjaman dari klub Persib Bandung dan gelandang Brasil, Ulian Souza dari Persmin Minahasa.
Mereka bergabung dengan dua pemain asing yang telah memperkuat Persela sejak awal musim, yakni striker Marcio Souza (Brasil) dan gelandang Maximiliano Gomes (Argentina).
Selain pemain asing, Basri juga merekrut beberapa pemain lokal, seperti penyerang veteran Miro Baldo Bento, mantan stopper Arema Sunar Sulaiman dan Hermawan.
"Setelah ujicoba lawan Persiter, formasi tim sudah terbentuk sehingga tinggal pemantapan menghadapi putaran kedua kompetisi," jelas Basri.
Pelatih asal Makassar ini berencana membawa anak asuhnya ke Jawa Tengah untuk ujicoba melawan Persis Solo dan PSIM Yogyakarta pekan depan. Laga ini jadi ajang mematangkan kerjasama tim. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007