Jakarta (ANTARA News) - Dua pasangan ganda putri melaju ke putaran dua turnamen Malaysia International Challenge 2018 usai meraih hasil positif di putaran pertama.
Berdasarkan laman Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) yang dipantau di Jakarta, Rabu malam, dua pasangan Indonesia yang melaju ke putaran dua Malaysia International Challenge adalah Tania Oktaviani Kusumah/Vania Arianti Sukoco dan Denisa Dwisyawaliah Budiani/Nahla Aufa Dhia Ulhaq.
Tania/Vania yang merupakan unggulan tujuh turnamen, melaju ke putaran dua usai menundukan duet Malaysia Pearly Koong Le Tan/Ee Wei Toh dalam pertarungan tiga gim berdurasi 55 menit yang berkesudahan 21-18, 9-21, 23-21.
Sedangkan Denisa/Nahla, menumbangkan wakil Thailand Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaad dalam pertarungan dua gim langsung selama 33 menit yang berakhir dengan skor 21-18, 22-20.
Di putaran dua, Denisa/Nahla akan menghadapi duet Jepang Sayaka Hobara/Natsuki Sone, sedangkan Tania/Vania menerima tantangan wakil Taiwan Chen Hsiao Huan/Hu Ling Fang.
Dalam turnamen berhadiah total 25 ribu dolar AS ini, Indonesia menurunkan lima pasangan, namun selain Tania/Vania dan Denisa/Nahla, tiga duet Merah Putih lainnya harus pulang lebih awal.
Mychelle Crhystine Bandaso/Winny Oktavina Kandow gagal ke putaran dua usai ditaklukan wakil Malaysia Soong Fie Cho/Tee Jing Yi 21-18, 21-13. Adapun Pitha Haningtyas Mentari/Angelica Wiratama menyerah di tangan duet Jepang Rira Kawashima/Saori Ozaki 21-19, 21-15.
Sedangkan Kesha Nurvita Hanadia/Devi Tika Permatasari yang merupakan unggulan dua turnamen, menyerah dari duet Jepang, Sayaka Hobara/Natsuki Sone, 21-17, 21-15.
Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018