Vigo, Spanyol (ANTARA News) - Barcelona hanya meraih hasil imbang 2-2 saat melawat ke markas Celta Vigo untuk laga pekan ke-33 Liga Spanyol di Stadion Balaidos, Vigo, Spanyol, Rabu dini hari WIB.
Meski demikian, hasil itu berhasil mengantarkan Barcelona mencetak rekor baru sebagai tim yang belum terkalahkan di 33 pertandingan liga sejak musim ini bergulir.
Barcelona yang mengawali laga dengan menempatkan Luis Suarez dan Lionel Messi di bangku cadangan, setidaknya berhasil menghindarkan diri dari kekalahan setelah mereka harus menyelesaikan pertandingan dengan 10 pemain sejak Sergi Roberto diganjar kartu merah di tengah upaya tuan rumah bangkit.
Ousmane Dembele membuka keunggulan Barcelona pada menit 36 setelah ia melepaskan tendangan sentuhan pertama menyambut umpan dari Paco Alcacer.
Namun Celta Vigo berhasil menyamakan kedudukan sesaat menjelang turun minum ketika kesalahan Andre Gomes berhasil mereka manfaatkan dengan baik dan Sergi Gomez melepaskan umpan tarik yang berhasil disontek Jonny dengan mudah.
Barcelona kembali unggul setelah Paulinho melepaskan tembakan yang membuat bola terlebih dahulu menyentuh Alcacer sebelum masuk ke dalam gawang pada menit 64. Gol tersebut berbau offside, namun wasit mengesahkannya.
Baca juga: Barcelona semakin mendekati gelar Liga Spanyol
Baca juga: Barca pecahkan rekor tidak terkalahkan setelah taklukkan valencia
Sayangnya tujuh menit selepas gol tersebut Sergi Roberto melakukan pelanggaran keras yang terhadap Iago Aspas yang segera diganjar kartu merah oleh wasit.
Upaya Celta Vigo untuk menyelamatkan wajah mereka di hadapan pendukungnya sukses ketika umpan silang Emre Mor tak diantisipasi sempurna oleh penjaga gawang Marc-Andre ter Stegen, dan bola jatuh di ruang tembak Aspas yang melakukan penyelesaian dengan baik.
Barcelona bahkan hampir saja menerima kenyataan laju tak terkalahkan mereka terhenti saat pemain pengganti Lucas Boye melakukan pengambilan keputusan yang keliru di tengah situasi pengendalian bola di dalam kotak penalti pada menit 90.
Sementara umpan tarik Boye berhasil dihalau Ter Stegen, berlanjut pula rekor tak terkalahkan Barcelona musim ini.
Susunan pemain kedua tim seturut laman resmi Liga Spanyol :
Celta Vigo (4-4-2): Sergio Alvarez; Daniel Wass, Facundo Roncaglia, Sergi Gomez, Jonny; Brais Mendez (Lucas Boye), Jozabed Sanchez (Nemanja Radoja), Stanislav Lobotka, Pione Sisto (Emre Mor); Maximiliano Gomez, Iago Aspas
Pelatih: Juan Carlos Unzue
Barcelona (4-2-3-1): Marc-Andre ter Stegen; Nelson Semedo, Yerry Mina, Thomas Vermaelen, Lucas Digne; Paulinho, Andre Gomes (Sergi Roberto); Ousmane Dembele (Aleix Vidal), Denis Suarez, Philippe Coutinho (Lionel Messi); Paco Alcacer
Pelatih: Ernesto Valverde
Pewarta: Antara
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2018