Los Angeles (ANTARA News) - David Beckham membuka lembaran baru sejarahnya yang berwarna dalam dunia sepak bola ketika Jumat waktu setempat (Sabtu WIB) berjalan di atas karpet merah dalam upacara resmi selamat datang sebagai pemain Los Angeles Galaxy.
Acara perkenalan itu sudah lama diantisipasi, sejak Januari lalu, ketika pemain bola berusia 32 tahun mantan kapten timnas Inggris mengejutkan dunia dengan menandatangani kontrak lima tahun dengan klub Liga Amerika (Major League Soccer) itu dengan nilai transfer 250 juta dolar.
"Dalam karir saya, saya sudah bermain dalam dua klub besar di dunia ini, Manchester United dan Real Madrid," kata Beckham.
"Saya sudah bermain di banyak negara dalam 11 tahun ini dan saya masih bermain untuk negara saya," katanya.
"Saya selalu mengincar peluang dalam hidup saya. Kini saya menghadapi satu tantangan besar. Ini bahkan merupakan tantangan terbesar yang saya ambil dalam karir saya--yaitu pindah ke negara lain di bagian lain dari dunia ini," ujarnya.
Beckham meninggalkan Real Madrid yang meraih gelar juara Liga Spanyol, Juni lalu. Diharapkan lewat daya tariknya serta permainannya yang bagus di lapangan, akan meningkatkan profil kompetisi liga AS serta sepak bola secara umum di Amerika.
Kontraknya itu termasuk 5,5 juta dolar AS sebagai gaji pokoknya plus satu juta dolar dari bonus marketing-promosi, dan bisa jadi suatu saat membengkak menjadi 250 juta dolar lewat pembagian hasil pendapatan klub serta dari bentuk kerja sama lainnya.
Komisioner MLS, Don Garber, mengatakan, ia berharap Beckham akan "menolong kita membangun negara ini menjadi negara sepak bola" serta momentum itu menjadi "hari bersejarah bagi olahraga sepak bola di Amerika Serikat."
Dalam acara perkenalan yang dilakukan Manajer Umum Galaxy yang juga mantan pemain internasional AS, Alexi Lalas, Beckham memegang kostum bernomor 23 disaksikan para pengagumnya pada acara yang diadakan di Stadion Home Depot Center di bawah sinar lembut mentari senja Kalifornia. (*)