"Mari kita dengarkan azan yang disebut-sebut tidak semerdu kidung oleh Sukmawati," kata salah satu orator menggunakan pengeras suara.
Seusai azan dikumandangkan, para pendemo memekikkan takbir "Allahu Akbar!". Sesudahnya seorang demonstran melantunkan ayat-ayat dari kitab suci Alquran.
Para pengunjuk rasa menilai puisi Sukmawati Soekarnoputri menghina Islam karena membandingkan konde dengan cadar, dan kidung dengan azan.
Setelah salat Jumat di Masjid Istiqlal, mereka bergerak menuju Bareskrim, memadati Jalan Medan Merdeka Timur dari kedua arah. Di antaranya ada yang membawa atribut dan panji-panji organisasi massa Islam seperti Front Pembela Islam, Laskar Pembela Islam dan Persaudaraan Muslimin Indonesia.
Sejumlah pengendara yang melewati jalan tersebut, terutama dari arah Masjid Istiqlal, terpaksa berbalik arah. Pengendara dari arah Patung Pak Tani juga memilih berbelok ke Jalan Medan Merdeka Selatan.
Pewarta: Dewanto Samodro
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2018