New York (ANTARA News) - Saham-saham di Wall Street menguat pada akhir perdagangan Kamis (Jumat pagi WIB), karena ada tanda Amerika Serikat telah membuka pintu untuk melakukan perundingan perdagangan dengan Tiongkok.
Indeks Dow Jones Industrial Average bertambah 240,92 poin atau 0,99 persen, menjadi ditutup di 24.505,22 poin. Indeks S&P 500 meningkat 18,15 poin atau 0,69 persen, menjadi berakhir di 2.662,84 poin. Indeks Komposit Nasdaq ditutup naik 34,44 poin atau 0,49 persen, menjadi 7.076,55 poin.
Penasehat ekonomi Gedung Putih Larry Kudlow mengatakan Kamis (5/4), dia mengharapkan Amerika Serikat dan Tiongkok akan bekerja sama mengatasi perbedaan perdagangan mereka dari waktu ke waktu dan bahwa hambatan perdagangan kemungkinan "akan turun di kedua pihak," menurut CNBC.
Pasar ekuitas AS memiliki sesi perdagangan yang luas pada Rabu (4/4), dengan Dow melonjak 750 poin setelah terjun lebih dari 500 poin, karena konflik perdagangan antara dua ekonomi terbesar membebani sentimen pasar.
Tiongkok pada Rabu (4/4) mengumumkan daftar produk impor dari Amerika Serikat senilai 50 miliar dolar AS yang akan dikenakan tarif lebih tinggi, termasuk kedelai, mobil dan produk-produk kimia.
Langkah itu diambil setelah pemerintah AS mengumumkan daftar usulan produk yang dikenakan tarif tambahan, yang mencakup ekspor Tiongkok senilai 50 miliar dolar AS dengan tarif yang disarankan sebesar 25 persen.
Tanggal pelaksanaan tarif itu akan bergantung pada kapan pemerintah AS memberlakukan tarif pada produk Tiongkok, kata Kementerian Keuangan Tiongkok, demikian Xinhua.
(A026)
Pewarta: Apep S
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2018