Jakarta (ANTARA News) - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan Gelanggang Olahraga (GOR) Bulungan sudah dapat digunakan untuk persiapan Asian Games 2018.

GOR Bulungan adalah satu dari sepuluh GOR yang direnovasi menuju Asian Games. Sandiaga meninjau untuk memastikan bahwa kondisi GOR tersebut sudah siap sebelum Asian Games dan dapat digunakan untuk tes event dan saat Asian Games.

"Nanti dipakai untuk tempat latihan, practice area dari tim-tim yang akan berlaga di cabang olahraga volley ball. Kalau lihat fisiknya tinggal perapihan saja, dari segi persentase saya lihat angkanya perkiraan di atas 80 persen," kata Sandiaga di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Rabu.

Untuk mendukung penyelenggaraan Asian Games 2018, Pemprov DKI Jakarta telah melakukan sejumlah persiapan, termasuk renovasi sepuluh GOR di Jakarta sejak November 2017.

Untuk mengetahui sejauh mana pekerjaan dan persiapan venue tersebut, Sandiaga bersama Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) DKI Jakarta Ratiyono serta jajaran Pemkot Jakarta Selatan, meninjau GOR Bulungan.

"Dalam perencanaan, pekerjaan renovasi GOR Bulungan ini ditargetkan selesai pada 31 Maret 2018 lalu, namun dalam realisasinya diperkirakan akan selesai pada akhir April 2018," kata Sandiaga.

Dia meminta agar semua GOR yang direnovasi dipastikan tersedia akses dan fasilitas yang mendukung bagi penyandang disabilitas, seperti toilet.

“Ini kelihatannya kalau pekerjaan utamanya sudah selesai, tinggal perapihan. Tinggal lampu dan merapikan juga akses, dan tadi salah satu yang kita konsen adalah tempat ganti dan toilet serta akses masuk ke sini,” kata Wagub.

Ia mengatakan bahwa semua GOR harus ada akses bagi penyandang disabilitas. Akses tersebut harus disiapkan saat ini ketika gedung dalam direnovasi agar tidak bekerja dua kali. "Mumpung lagi dikerjakan, semuanya untuk akses disabilitas," katanya.

"Mengenai penataan kantin dan fasilitas lain dari GOR Bulungan yang kerap kali dijadikan tempat kegiatan seni dan budaya juga kegiatan ekonomi warga, supaya tetap dijalankan dengan baik karena dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi juga mengembangkan berbagai kegiatan kreatif warga Jakarta," kata Sandiaga.

Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018