Jakarta (ANTARA News) - Liverpool harus merelakan posisi tiga klasemen sementara Liga Inggris direbut Tottenham Hotspur seusai rangkaian pertandingan pekan ke-30, Senin dini hari waktu Indonesia.

Tottenham (61 poin) menggeser Liverpool (60 poin) ke posisi empat setelah mengalahkan Bournemouth 4-1 berkat gol Dele Alli, Serge Aurier dan dua gol Heung-Min Son, kendati mesin gol Harry Kane harus ditarik keluar karena cedera engkel.

Sebaliknya, Liverpool turun posisi setelah menelan kekalahan 1-2 atas Manchester United pada Sabtu, yang membuat jarak kedua tim berselisih lima poin.

Baca: Tottenham ganyang Bournemouth 4-1 meski Harry Kane cedera

Baca: Mourinho kesal atas reaksi fans United kepada McTominay

Manchester City yang akan menghadapi Stoke pada Senin malam, di ambang juara Liga Inggris karena mengemas keunggulan 13 poin dari Manchester United. City hanya memerlukan empat kemenangan dari delapan laga tersisa untuk menyabet gelar.

Dua tim London, Chelsea dan Arsenal, sama-sama merebut kemenangan untuk menjaga harapan mereka bermain di Eropa pada musim depan.

Baca: Arsenal gulung Watford 3-0, Cech rekor 200 clean sheet

Chelsea menekuk Crystal Palace 2-1 dan bertahan di posisi lima dengan selisih empat poin dari Liverpool. Sedangkan Arsenal di posisi enam dengan 48 poin.

Salah satu insiden pada pertandingan pekan ke-30 adalah kemarahan fans West Ham seusai dikalahkan Burnley 0-3. Pendukung yang mengamuk melemparkan koin ke bangku direksi yang mengenai pemilik klub, David Sullivan.

West Ham melorot ke posisi 16 dengan 30 poin, hanya berjarak tiga angka dari Palace di zona degradasi.

Baca: Pemilik West Ham kena lemparan koin dari fans yang marah

Berikut hasil pertandingan pekan ke-30 dilansir Premier League:

Manchester United 2 - 1 Liverpool
Everton 2 - 0 Brighton & Hove Albion
Huddersfield Town 0 - 0 Swansea City
Newcastle United 3 - 0 Southampton

West Bromwich Albion 1 - 4 Leicester City
West Ham United 0 - 3 Burnley
Chelsea 2 - 1 Crystal Palace
Arsenal 3 - 0 Watford
Bournemouth 1 - 4 Tottenham Hotspur

Klasemen sementara:

Posisi Klub poin
1 Man City
2 Man Utd
3 Spurs
4 Liverpool
5 Chelsea
6 Arsenal
7 Burnley
8 Leicester
9 Everton
10 Watford
11 Brighton
12 Bournemouth
13 Newcastle
14 Swansea
15 Huddersfield
16 West Ham
17 Southampton
18 Crystal Palace
19 Stoke
20 West Brom
78
65
61
60
56
48
43
40
37
36
34
33
32
31
31
30
28
27
27
20

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018