Hollywood (ANTARA News) – Bintang bola basket yang sudah pensiun Kobe Bryant – yang pernah menjadi kesayangan Los Angeles Lakers – mendapat piala Oscar dan menjadi selebriti papan atas Hollywood.

Hampir dua tahun setelah meninggalkan NBA, Bryant (39) memenangi penghargaan Academy Award untuk kategori "Best Animated Short" pada Minggu waktu setempat dalam film ‘Dear Basketball’, sebuah kolaborasi dengan Glen Keane dan komposer legendaris John Williams.

“Terima kasih, Academy, atas kehormatan luar biasa ini. Terima kasih John Williams, atas karya musik yang indah,” ujar Bryant seperti dikutip AFP.

Dalam sindiran tajam atas kritik yang dilontarkan pembawa acara Fox News Laura Ingraham terhadap pemain basket yang mengungkapkan opini politik mereka, Bryant mengatakan dia mengira bintang-bintang NBA “lebih baik tutup mulut dan melakukan dribble saja.”

“Saya senang kita bisa berbuat lebih dari itu,” tambahnya.

(mu)

Pewarta: Antara
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018